welcome to my mini blog . . . . .
matoduwoloooo

Kamis, 19 April 2012

soal-jawab Analisis SWOT


1.       Jelaskan pentingnya analisis SWOT sebagai bagian utama dari perencanaan strategis!
Jawab : Analisis SWOT merupakan bagian dari proses perencanaan. Hal utama yang ditekankan adalah bahwa dalam proses perencanaan tersebut, suatu institusi membutuhkan penilaian mengenai kondisi saat ini dan gambaran ke depan yang mempengaruhi proses pencapaian tujuan institusi. Dengan analisa SWOT akan didapatkan karakteristik dari kekuatan utama, kekuatan tambahan, faktor netral, kelemahan utama dan kelemahan tambahan berdasarkan analisa lingkungan internal dan eksternal yang dilakukan. Dari analisa tersebut potensi dari suatu institusi untuk bisa maju dan berkembang dipengaruhi oleh : bagaimana institusi memanfaatkan pengaruh dari luar sebagai kekuatan tambahan serta pengaruh lokal dari dalam yang bisa lebih dimaksimalkan.
2.       Mengapa pelanggan menjadi sangat penting dalam urusan bisnis!
Jawab : Loyalitas pelanggan merupakan faktor yang sangat penting bagi kelangsungan sebuah perusahaan karena pelanggan yang loyal akan aktif berpromosi dan memberikan rekomendasi kepada kerabat dan sahabat mereka, menjadikan produk sebagai pilihan utama dan tidak mudah untuk berpindah ke kompetitor lain.
Para pakar sepakat bahwa kepuasan pelanggan merupakan faktor utama yang dapat menarik loyalitas pelanggan. Namun demikian, nasabah yang puas belum tentu secara otomatis menjadi loyal, karena pada dasarnya manusia selalu ingin mencoba sesuatu yang baru. Untuk itu diperlukan strategi yang tepat untuk mempertahankan pelanggan, misalnya dengan mengadakan berbagai program Customer Loyalty, seperti pemberian point reward, special discount, dll.
3.       Jawab : Pelayanan Nissan Cikarang tidak Profesional
Pada 24 Nopember 2011, saya memesan mobil Nissan GL HWS Autech M/T warna putih di Dealer Nissan Cikarang dengan sales inisial “R” atasnama suami. Pada waktu itu dijanjikan mobil akan keluar paling cepat pada Desember 2011 atau Januari 2012.
 Setelah menunggu bulan Desember ternyata dijanjikan awal Januari 2012, tapi diundur lagi dengan alasan libur tahun baru dan dijanjikan kembali pada 15 Januari. Itu pun setelah saya selalu yang menanyakan bukan dari pihak mereka yang memberikan informasi ke saya selaku konsumen.
 Tepat pada 15 Januari, saya menagih janji untuk menanyakan pesanan mobil ternyata diundur kembali sampai 31 Januari dengan alasan banyak yang pesan tipe tersebut dan Nissan sendiri “kaget” banyak pesanan tipe tersebut sehingga antriannya panjang.
Akhirnya saya menanyakan kembali kepastian kapan mobil tersebut akan saya terima dengan bertemu manajer insial “M”. Dia bilang saya harus bersabar tunggu sampai 31 Januari padahal saya berniat kalau sampai 15 Januari belum turun juga mau dibatalkan dengan perjanjian uang DP 100% akan kembali dan saya akan membeli mobil dengan merk lain yang pelayanannya lebih profesional.
Pada 31 Januari, saya menanyakan kembali ke manajer “M” ternyata jawabannya sangat mengecewakan, katanya tidak sanggup dan menyerah atas pesanan mobil yang tidak kunjung datang sehingga menyarankan saya untuk membatalkan saja dengan mengembalikan DP 100% dan akan diproses. Saya tanyakan kembali ke sales “R”, katanya barang ada di pabrik Cikampek tapi tidak jelas alasanya kenapa tidak bisa turun sampai ke dealer. Saya sebagai konsumen sangat dikecewakan oleh ketidakprofesionalan pelayanan Nissan Cikarang, dirugikan oleh waktu inden pesanan yang sudah berjalan dua bulan, tidak ada komunikasi antara sales dengan konsumen, ketidaksiapan Nissan dalam menyiapkan produk. kalau memang tidak ada produk kenapa ditawarkan kepada konsumen? Sehingga konsumen harus menunggu lama tanpa kepastian yang jelas pada akhirnya di batalkan oleh pihak delaer.
Hal ini dapat mempengaruhi konsumen lainnya serta calon konsumen, juga hal ini dapat dimanfaatkan oleh pesaing untuk merebut hati konsumennya. Karenanya, perusahaan modern yang besar dan memiliki banyak pelanggan akan dengan murah hati meminta maaf dan tidak jarang disertai hadiah menarik bagi konsumen yang mengeluh. Inilah tanda bahwa konsumen di mata produsen adalah benar-benar Raja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar